Intip Cara Main Kartu Remi 7 Kartu (Seven)

Intip Cara Main Kartu Remi 7 Kartu (Seven)

BD808 – Permainan kartu remi Seven merupakan salah satu permainan yang cukup populer di masyarakat. Bagi kalian yang belum mengetahui bagaimana cara main kartu remi 7 kartu seven, artikel ini akan menjelaskannya kepada kalian.

Kartu remi merupakan salah satu kartu yang sudah ada sejak dulu. Permainan dengan menggunakan kartu remi memiliki banyak jenis yang dapat disesuaikan dengan keinginan pemainnya. Awalnya kartu remi dimainkan hanya sebatas dengan menang dan kalah. Namun sekarang permainan kartu ini dapat menghasilkan uang jika dimainkan menggunakan taruhan tertentu.

Salah satu permainan yang menggunakan kartu remi yang akan kami bahas kali ini adalah cara main kartu remi 7 kartu. Permainan kartu ini merupakan salah satu permainan kartu yang dapat dimainkan pada saat kumpul dengan keluarga, ataupun dengan tema-teman.

Untuk permainan ini, kalian hanya membutuhkan 1 set kartu remi biasa. Lalu bagaimana cara main kartu remi 7 sekop (Seven) ini. Berikut kami berikan penejelasannya:

Cara Main Kartu Remi 7 (Seven)

1. Siapkan 1 set kartu remi dan sisihkan kedua kartu joker.

2. Kocok semua kartu lalu bagikan kepada tiap pemain.

3. Semua pemain yang sudah mendapatkan kartu mengelompokkan kartu sesuai warna, dan simbolnya tanpa terlihat oleh lawan.

4. Pemain yang memegang kartu 7 sekop akan memulai permainan terlebih dahulu. Pemain tersebut harus meletakkan kartu tersebut di tengah meja permainan.

5. Permainan berlanjut dengan arah jarum jam. Pilihan dari permainan ini adalah:


Pemain mengeluarkan dan memasang kartu 8 sekop untuk melanjutkan ke deret atas, atau
Pemain memasang kartu 6 sekop untuk melanjutkan ke deret bawah, atau
Pemain membuka jalan baru dengan memasang akrtu 7 jantung, 7 keriting, atau 7 wajik. Kartu selalu dimulai dengan angka 7, sehingga disebut dengan permainan 7 kartu.
Jika tidak memiliki pilihan lain, pemain dapat membuang dan mematikan 1 kartu dengan menutup ke bawah tanpa terlihat oleh lawan. Tips untuk membuang kartu ini adalah pilih kartu dengan angka yang terkecil. Pemain tidak boleh mematikan kartu 6 dan 8, kecuali jika tidak ada pilihan kartu yang lain.

6. Pemain selanjutnya akan meneruskan deret 7, 8, 9, 10, J, Q, K, dan As. Atau bisa juga 6, 5, 4, 3, 2, dan As.

7. Kartu As dapat dipasang jika kartu King sudah dipasang terlebih dahulu, atau sesudah angka 2. Tiap pemain dalam permainan ini mengatur kesepakatan bahwa, semua kartu As boleh dipasang di deret yang paling atas maupun deret yang paling bawah.

Jika kartu terpasang pada deret bawah, maka nilai akhir dari tiap kartu As yang tersisa di pegangan tiap pemain adalah minus 1. Namun jika kartu terpasang diatas, maka nilai yang didapatkan adalah minus 15. Untuk sistem skor dapat dimodifikasi sesuai dengan ketentuan tiap pemain.

8. Deret kartu yang sudah terpasang pada As sudah tertutup dan tidak boleh dilanjutkan. Dengan begitu, semua jenis kartu dengan simbol lainnya yang tersisa yang ada pada pemain menjadi kartu mati.

9. Permainan akan berakhir jika semua kartu pada tiap pemain sudah terpasang atau mati.

10. Setelah semuanya sudah selesai, jumlahkan semua nilai kartu yang mati atau yang tersisa. Kartu 2 sampai 10 memiliki nilai minus pada semua angkanya. Untuk kartu J bernilai minus 11, Q bernilai minus 12, dan K memiliki nilai minus 13. Pemain yang memiliki jumlah minus terbanyak akan dinyatakan sebagai pemain yang kalah. Jika pemain kalah, maka pemain tersebut harus mendapatkan hukuman mengocok kartu.

Jika kalian sudah mengetahui bagaimana cara main kartu remi 7 ini, tentunya kalian membutuhkan strategi khusus agar dapat memenangkan permainan kartu ini dengan mudah. Lalu apa sajakah strategi permainan kartu remi 7 kartu ini yang dapat kalian gunakan?


Atur urutan keluar kartu pada meja permainan. Dengan mengatur kartu yang akan keluar, maka kalian dapat menjalankan semua kartu tanpa ada yang mati.
Usahakan deret kartu yang paling atas dapat diselematkan, karena deret kartu yang diatas merupakan salah satu poin yang penting, kecuali jika jumlah deret kartu yang ada di atas ada sedikit.
Cobalah untuk mematikan kartu terakhir yang tidak memiliki sambungannya. Misalnya, jika kalian terpaksa harus mematikan kartu, cobalah untuk mematikan kartu 9 jika kartu 10 tidak punya.
Jangan langsung menghabiskan semua kartu kunci.

Itu dia cara main kartu remi 7 kartu (seven) dan strategi permainan kartu remi 7 kartu yang dapat kalian coba. Semoga artikel ini dapat membantu dan selamat bermain!

BO REKOMENDASI

Author: Justin Garcia